Pematangsiantar | MEDIABERANTASKRIMINAL.COM – Dalam rangka pelaksanaan Vaksinasi Massal Tahun 2021, Polres Pematangsiantar gelar Rapat Kordinasi yang dipimpin oleh Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga siregar S.I.K, diwakili oleh Waka Polres Pematangsiantar Kompol Dolok Panjaitan,SH.
Dalam kegiatan rapat kordinasi tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Gugus Tugas Covid 19 Pematangsiantar Drs.Daniel siregar, Kadis Keseshatan Kota Pematangsiantar dr.Ronald Saragih ,Para Kabag, Kasat Kapolsek Jajaran Polres pematangsiantar Serta Para Direktur Rumah Sakit Se Kota Pematangsiantar, bertempat di Aula Widya Satya Brata Polres Pematangsiantar, Senin (24/05/2021).
Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga siregar S.I.K, melalui Waka Polres Kompol Dolok Panjaitan,SH menyampaikan bahwa Jumlah vaksin yang akan digunakan dalam vaksinasi massal Sebanyak 1000 (Seribu) Orang dengan Sasaran guru/tenaga pendidik dan lansia, untuk itu Saya berharap tempat vaksinasi massal di 4 (empat) titik yaitu SMA 4, Sultan Agung, Tamsis dan klinik polres pematangsiantar yang sudah ditentukan Segera dicek dan melakukan penyemprotan disinfektan di seputaran lokasi sehingga dapat digunakan dengan baik.
Waka Polres juga menekankan kepada Dirut Rumah Sakit yang ada di kota pematangsiantar agar memberikan dukungan dan bersedia membantu tenanga vaksinator dalam pelaksanaan kegiatan Vaksinasi massal yang akan dilaksanakan Kamis 27 Mei 2021,dimana kegiatan yang akan dilaksanakan dihadiri langsung oleh bapak Kapoldasu dan Pangdam I/BB, untuk itu mohon kerjasanya Semoga Tuhan Melindungi kita.
Reporter: Edison
Editor: Hengky


More Stories
Polisi Hentikan Penyidikan Kasus Guru Tri Wulansari di Muaro Jambi Tertibkan Potong Rambut Siswa yang di Cat Pirang
11 Polda Resmi Miliki Ditres PPA-PPO, Polda Sumut Resmi Jadi Salah Satunya, Kapolda Sumut Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto Hadiri Launching Nasional
Laka Maut, Perlintasan Gelap..!!! Kereta Api Tabrak Toyota Avanza di Tebing Tinggi, 8 Orang Asal Deli Tua Tewas dalam Kecelakaan ini