Selasa , 05-November-2024

Media Berantas Kriminal

Salam Beladiri, Olah Raga dan Dakwah PPS Bayu Perkasa Ponorogo Cabang Deli Serdang

Reporter: BT/HR
Media Berantas Kriminal

 

Melestarikan Silat Indonesia

MEDIABERANTASKRIMINAL.COM, Deli Serdang | Bung Karno pernah berpesan, kumpulkan 10 pemuda yang kuat, dipundakmu lah Indonesia maju. Maka silat Indonesia juga demikian, dipundak pemuda lah silat Indonesia berjaya serta masyarakat Indonesia sadar akan mencintai pruduk bela diri asli Indonesia.

Maka ayo…. anak muda serta masyarakat, kita dukung, kerja sama yang baik untuk mengarahkan generasi muda kita untuk memusimkan atau mencintai silat Indonesia.

Minggu (13/09/2020) malam, silat Bayu Perkasa kembali aksi/eksen demi melestarikan budaya leluhur beladiri Indonesia asli di dusun sepakat tepatnya di Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang.

Dalam acara mengenalkan kembali seni beladiri asli Ponorogo Cabang Deli Serdang sekaligus misi & visi PPS Bayu Perkasa.

Olahraga dan sambil berdakwah mengajak masyarakat yang kondusif, damai, mencegah kriminalisasi, mematikan mata rantai pemakaian narkoba, serta siar agama Islam sekaligus menanamkan nilai-nilai pancasila kepada masyarakat sekitar.

Serta sekaligus mengembangkan seni budaya pemerintahan desa Kecamatan Beringin yang saat ini pemerintah desa juga ada program tersebut seni budaya desa.

Dengan hadirnya seni dan dakwah pertunjukan silat pada Minggu (13/09/2020) malam kemarin, semoga masyarakat sekitar terketuk untuk ikut serta mendukung memajukan silat PPS Bayu Perkasa tersebut sebagai media perubahan umat,” jelasnya ketika Kadus dusun Sepakat Bambang Suherman ketika dikonfirmasi awak media ini.

Beliau memaparkan kepada awak media, “sangat mendukung sekali hadirnya adanya latihan pendidikan pencak silat Bayu Perkasa Cabang Deli Serdang.

Hadir di sana pemerintahan desanya khususnya dusun sepakat, karena beliau yakin dengan adanya olahraga dan dakwah PPS Bayu Perkasa suatu kegiatan positif, untuk anak generasi bangsa, yakin PPS Bayu Perkasa dapat mengurangi pengguna narkoba, kriminal dan lainnya, paparnya.

Serta kegiatan PPS Bayu Perkasa sangat bagus di ikutin, karena pak Kadus tersebut melihat langsung kegiatan-kegiatan di padepokan jalan mesjid 2 desa sekip, seperti mengaji iqro, Qur’an, zikir, istigosah, sosial dan lain-lain. Bahkan siap apabila dibutuh kan oleh masyarakat, pemerintah, yang jelas amar ma’ruf nahyi mungkar,” paparnya.

Harapannya ayo… Berlatih, untuk berubah pada diri sendiri menjadi orang yang baik, tidak sombong, melalui media silat Bayu Perkasa.

Dengan demikian, segenap pengurus PPS BP dan Dewan Kehormatan PPS BP mengucapkan terima kasih atas dukungan serta telah mengundang syiar olah raga dan dakwah di rumah Kadus, semoga kita semua sehat, panjang umur dan dilancarkan rezeki, amin ya rabbalalamin. (BT/HR)

About Author