Tapsel – Media Berantas Kriminal | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tapanuli Selatan (Tapsel) melantik 1067 Anggota Panitia Pemutahiran Data (Pantarlih) Pemilu 2024, sekaligus menggelar Apel Kesiapan yang dilaksanakan di Pelataran halaman KPU Tapsel, Desa Situmba, Kecamatan Sipirok, Minggu (12/02/2023).
Dalam hal ini, Ketua KPU Tapanuli Selatan Panataran Simanjuntak menyampaikan Pesan tertulis Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari.
Dalam pesan tersebut, ada empat Pesan yang Harus Di jalankan oleh Seluruh anggota Pantarlih Se Kabupaten Tapanuli Selatan yang baru dilantik, diantaranya :
Pertama, Berkoordinasi dengan Tokoh Masyarakat pada saat memulai pencocokan Data.
Kedua, Menggunakan atribut dan kelengkapan Pantarlih.
Ketiga, Mengisi buku kerja untuk mencatat semua aktivitas. Keempat, Berkoordinasi dengan PPS, PPK, atau Kantor KPU Tapanuli Selatan.
Beliau juga berpesan, agar anggota Pantarlih jangan Salah dalam pendataan, ujarnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Komisioner KPU Sumut Divisi Data Yulhasnih, Kapolres Tapsel diwakili Kasat Intel Polres Tapsel AKP Hasundungan Butarbutar, Dandim Tapsel diwakili Kapten Inf Abdul Kodir Harahap, Kaban Kesbangpol Tapsel Hamdi Pulungan, Kapolsek Sipirok AKP Ismaya, Ketua Panwaslu Syaifuddin L. Simbolon, Ketua DPRD Tapsel diwakili Armen Sanusi Harahap dan Seluruh Staf KPU Tapsel.
Reporter : Rasyid
Editor : Hengky


More Stories
Peringatan HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Kapolda Sumut: Semoga Pengabdian Tanpa Batas ini Terus Menjadi Cahaya Bagi Bangsa dan Negara
Tingkatkan Sinergitas Antar Lembaga, Kejari Toba Kunjungi Mapolres Toba
Bappenda Toba Tertibkan Reklame yang Tidak Bayar Pajak di Kota Balige