Batu Bara – mediaberantaskriminal.com |
Himpunan Keluarga Besar Masyarakat Kabupaten Batu Bara (Hikabara) Sumatera Utara (Sumut) melaksanakan musyawarah wilayah (Muswil) II di Medan, Minggu (08/01/2023).
Pembukaan muswil tersebut dihadiri Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP.
Dalam kesempatan tersebut Bupati Zahir mengapresiasi karena melalui kegiatan ini akan meningkatkan hubungan antar masyarakat Batu Bara.
“Tentunya dengan kegiatan ini terjalinlah hubungan silaturahmi yang baik sehingga akan menciptakan rasa persatuan dan kesatuan serta kekeluargaan,” ucap Bupati Zahir.
Menurut Bupati Zahir Hikabara merupakan aset yang harus dikembangkan dengan cara berkolaborasi disaat ini dan dimasa yang akan datang.
Diketahui bahwa Hikabara adalah organisasi dengan anggota warga Kabupaten Batu Bara yang bertempat tinggal di luar Kabupaten Batu Bara. Bupati Zahir pun berpesan kepada pengurus nantinya aktif berkomunikasi dengan pemerintah daerah.
“Dengan demikian potensi daerah benar-benar terbedayakan secara optimal.
Reporter : Boby Pratama Sinaga
Editor : Hengky


More Stories
Tradisi Penyambutan Bintara Remaja Tahun 2026, Wakapolres Pimpin Apel di Halaman Mapolres Padang Lawas
Polisi Hentikan Penyidikan Kasus Guru Tri Wulansari di Muaro Jambi Tertibkan Potong Rambut Siswa yang di Cat Pirang
11 Polda Resmi Miliki Ditres PPA-PPO, Polda Sumut Resmi Jadi Salah Satunya, Kapolda Sumut Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto Hadiri Launching Nasional