Labura | mediaberantaskriminal.com – Kepala sekolah SMA Negeri 1 Kualuh Leidong Kabupaten Labura Drs. Edward Gunawan Sianipar telah mengundang wali murid untuk bermusyawarah menghadapi pembelajaran tatap muka oleh siswa/i dan guru yang akan dimulai 04 Januari 2021 nanti.
Musyawarah dimulai sekira pukul 10.30 Wib dan diakhiri pukul 11.30 Wib di lokal kelas SMAN 1, Rabu 16 Desember 2020.
“Undang ini sekira 100 wali murid, mengingat protokol kesehatan dengan jumlah yang terbatas, tidak boleh berkumpul dengan jumlah yang banyak,” kata Kepsek SMAN 1 itu kepada para wali mirid yang diundang.
Pembelajaran siswa/i SMAN 1 dengan cara tatap muka langsung dimulai pada hari Senin 4 Januari 2021 telah setujui para wali murid dengan membubuhkan tanda tangan di surat pernyataan mereka.
Kepsek Edward mengatakan, masuk sekolah pada hari Senin 4 Januari 2021.
1. Semua siswa/i yang datang ke sekolah akan di cek kesehatannya
2. Siswa/i wajib memakai masker, jika tidak akan dipulangkan
3. Waktu belajar siswa/i hanya 2 jam
4. Disekolah tidak diperbolehkan kantin
5. Untuk siswa/i tidak jam praktek yang ada hanya tiori
6. Datang kesekolah tidak boleh boncengan dengan orang lain kecuali keluarganya
Kepala Puskesmas Tanjung Leidong yang diwakili Ibu Ami, mengatakan dari Puskesmas menyarankan jaga 4M.
1. Cuci tangan
2. Pakai masker
3. Jaga jarak
4. Hindari kerumunan
Ibu Ami menambahkan, bagi siswa/i jangan sarapan pagi sekedar mei instan jika perlu dari rumah bawa bekal untuk sarapan, supaya kita sehat dan kuat, karena covid 19 dapat menyerang orang-orang yang lemah pisiknya. Dan setelah pulang dari sekolah hendaklah mandi.
Kelihatan yang hadir dalam musyawarah ini 100-an diantaranya, Kapolsek Kualuh Hilir/Leidong yang diwakili Kanit Intel Ipda J. Samosir camat Kualuh Leidong yang diwakili staf bapak Sutio. Kepala Kantor Pelabuhan Tanjung Leidong yang diwakili staf bapak Eka.
Reporter: Abu Sofyan
Editor: Hermanto
More Stories
Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat Desa Guntung
R.H Adday Robi Harahap, SH Jabat Sebagai Plt Camat Lubuk Barumun, Gantikan Sulaiman Harahap, S.Sos Mengabdikan Diri Selama 3 Tahun 9 Bulan sebagai Camat Lubuk Barumun, Kini Masuk Masa Pensiun
DPRD dan Pemkab Padang Lawas Tandatangani Kesepakatan Ranperda APBD 2024 di Ruang Rapat Paripurna