Reporter: Abu Sofyan
Media Berantas Kriminal
MEDIABERANTASKRIMINAL.COM, LABURA | Sebanyak 5 pasangan calon (Paslon) cabut nomor urut Pilkada Labura, yang dilaksanakan pada Hari Kamis (24/09/2020) di Kantor KPU Labuhanbatu Utara (Labura).
Hasil pengundian nomor urut ini, untuk menetapkan nomor urut untuk kelima Paslon yang akan berkompetisi dalam Pilkada Labura 2020.
Komisariat KPU Labura Divisi Teknis Adi Susanto mengatakan, bahwa berdasarkan PKPU 13 Tahun 2020, tentang pelaksanaan Pilkada dalam kondisi pandemi Covid-19, sesuai dengan yang tertuang dalam Pasal 55, saat ini pihaknya melaksanakan rapat pleno terbuka untuk pengundian nomor urut pasangan calon.
“Adapun ketentuan pelaksanaannya menurut Pasal 55 tersebut, adalah rapat pleno tersebut hanya dihadiri oleh setiap Paslon, perwakilan dari Bawaslu, penghubung atau LO Paslon dan anggota KPU,” ujar Adi.
Dia menambahkan, KPU Labura sendiri menayangkan prosesi rapat pleno pengundian nomor urut ini secara live streaming melalui akun media sosial seperti Facebook dan Instagram.
“Atas kebijakan tersebut, seluruh masyarakat dapat melihat seluruh kegiatan yang kami laksanakan hari ini secara online,” jelas Adi.
Berikut nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Labura yang telah diundi pada Hari Kamis (24/09/2020) :
Nomor urut 1 : Darno – Haris Muda Siregar
Nomor urut 2 : Ali Tambunan – Raja Panusunan Rambe
Nomor urut 3 : Rizal Munthe – Aripay Tambunan
Nomor urut 4 : Hendriyanto Sitorus, SE – Samsul Tanjung, ST.MH
Nomor urut 5 : Dwi Prantara – Edi Sampurna Rambe
(Abu Sofyan)
More Stories
Pilkada Toba Berakhir dengan Persatuan yang Istimewa, “Serta Canda dan Tawa”
Masyarakat Kecamatan Barumun Baru Menjerit Harga Gas Melambung Tinggi
Survey Jalur Mudik Lebaran 1446 H di Palas, 8 Titik Rawan Kecelakaan Ditemukan