Reporter: Abu Sofyan
Media Berantas Kriminal
MEDIABERANTASKRIMINAL.COM, LABURA | Penyerahan paket sembako oleh Kadis Sosial Labura dari pemerintah kabupaten Labuhanbatu Utara kepada 524 warga desa Telukpulai Dalam dan 29 warga desa Telukpulai Luar, Jumat 11 September 2020 di halaman kantor desa dan di aula desa Telukpulai Luar kecamatan Kualuh Leidong Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Kepala desa Telukpulai Dalam, Johan Simbolon SPd mengatakan kepada media ini “Penerima sembako sebanyak 524 keluarga adalah warga yang samasekali belum pernah menerima bantuan jenis apapun, baik dari pemerintah pusat, Provinsi, Kabupaten, Dana Desa, seperti PKH, BPNT, BST, dan BLT DD. Ini kami lakukan untuk pemerataan bantuan akibat dampak covid 19. Harapan kami wabah ini cepat lalui dalam keadaan sehat. Semoga bantuan ini bermanfaat,” kata kades Johan.
Sementara kepala desa Telukpulai Luar, Muhammad Sopian SP megatakan, Bantuan sembako kepada warganya saat ini berjumlah 29 keluarga. Kades Sopian SP sangat berharap kepada warganya tetaplah menjaga protokol kesehatan, pakai masker jaga jarak dan jangan lupa sering cuci tangan dengan sabun. Semua ini kita jangan menyepelekannya,” kata Kades Sopian.
Kelihatan hadir di lokasi penyerahan sembako ini camat Kualuh Leidong, Arifin SPd dan warga penerima sembako memakai masker. (Abu Sofyan)
More Stories
Camat Waway Karya Sambut Kedatangan Bupati Lampung Timur, Saat Musrenbang
Terkait Berita Viral Polres Toba Amankan 29 Unit Sepeda Motor, Ini Kata Kanit Reskrim Polres Toba Toba
Camat Bonatua Lunasi Usulkan Pembangunan Aula Kantor Camat Saat Musrenbang RKPD 2026