Jumat , 26-April-2024

Media Berantas Kriminal

PDIP Langkat Gelar Seleksi Psikotes Untuk Jaring Figur KSB Yang Handal

Langkat | mediaberantaskriminal.com – PDIP (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan) lakukan terobosan dalam mencari figur-figur pemimpin yang akan membawa perubahan sesuai dengan kebutuhan organisasi PDIP, khususnya di kepengurusan Anak Cabang di Kecamatan.

Hal ini dilakukan PDIP sebagai Partai yang moderen dan mengikuti perkembangan zaman.

DPC PDIP Kabupaten Langkat bersama DPD PDIP Provinsi Sumatera Utara, menggelar seleksi Psikotes Calon Ketua, Sekretaris dan Bendahara (KSB) PAC se Kabupaten Langkat, dengan bekerja sama Himpunan Psikologi Seluruh Indonesia (HIMPSI) di sekretariat DPC PDIP Kabupaten Langkat,Jalan T.Putra Aziz Setabat, Selasa (23/02/2021).

Sebanyak 106 calon Ktua,Sekretaris,Bendahara dari 23 PAC se Kabupaten Langkat yang mengikuti seleksi tersebut dengan tertib dan seksama.Peserta seleksi terlihat penuh perhatian dan seksama membaca serta menjawab pertanyaan-pertanyaan psikologi yang telah disiapkan oleh HIMPSI decara Online.

Ketua DPC PDIP Kabupaten Langkat, Ralin Dinulingga,kepada awak media megatakan,”seleksi Ketua, Sekretaris, Bendahara PAC se Kabupaten Langkat,adalah merupakan upaya PDIP menjaring figur KSB yang punya jiwa kepemimpinan serta pribadi yang baik”.

Menjaring seorang ketua yang benar- benar memiliki jiwa kepemimpinan dan kepribadian yang baik,sehingga nantinya mereka mampu mengerjakan tugas-tugas partai,” ujar Ralin Sinulingga yang didampingi Sekretaris Ahmad Muhajir dan Bendahara Romelta Ginting.

Dikesempatan itu Ralin Sinulingga juga menyebutkan,PDIP menempatkan diri sebagai Partai Pelopor bagi kepentingan rakyat.

PDIP mencanangkan menjadi partai pelopor, menjadi pelopor untuk kepentingan-kepentingan masyarakat, ujar Ralin sinulingga di sekretariat PDIP Langkat.

Wakil Ketua DPD.PDIP Sumut bidang Kesehatan, perempuan dan anak, Menarti Rehulina Bangun, mengatakan “kegiatan seleksi bagi calon KSB PAC adalah merupakan agenda PDIP secara Nasional”,di Sumatera Utara ganyantiga Kabupaten/Kota; yaitu Medan,Deli Serdang dan Langkat, ujar Rehulina Bangun.

Ia juga menjelaskan, program seleksi ini merupakan kebutuhan partai.Dari segi pemilih, memang Medan, Deli Serdang dan Langkat yang paling besar, maka kita terus konsolidasikan di tiga Kabupaten/Kota ini menuju Tahun 2024.Tiga Kabupaten/Kota ini, juga diisukan bermacam-macam tentang PDIP.

Kita akan konsolidasikan agar ke depan kita tetap sebagai pemenang Pemilu, ujar Rehulina yang didampingi wakil ketua bidang seni dan kebudayaan DPD PDIP Sumut Syarifah Alatas.

Reporter: Udin/Rose
Editor: Hermanto

About Author