MEDIABERANTASKRIMINAL.COM, LANGKAT | Pemerintah desa Sumber Mulyo, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan dana desa, hal ini untuk mendorong kemandirian masyarakat pedesaan,” ungkap Sukardi, Kades Sumber Mulyo baru baru ini kepada mediaberantaskriminal.com.
Papan Plang ADD dipasang sebagai bentuk transparansi,” tegasnya.
Lanjut Sukardi, Kades Sumber Mulyo menambahkan “Keberadaan papan plang transparansi proyek ADD (Anggaran Dana Desa) penting untuk diketahui masyarakat.
“Berdasarkan peraturan tentang pengadaan barang dan jasa di lingkungan pemerintah, keberadaan papan proyek ADD (Anggaran Dana Desa) wajib untuk dilakukan,” ucapnya.
Sebagaimana disebutkan dalam PermendesaPDTT No 11 tahun 2019 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun 2020 Pasal 12, bahwa Prioritas penggunaan Dana Desa untuk program dan kegiatan bidang pembangunan Desa dan pemberdayaan masyarakat Desa sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 sampai dengan Pasal 11 tercantum dalam Lampiran I dan Lampiran II yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Menteri Desa PDTT Nomor 11 tahun 2019 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun 2020.
Di desa Sumber Mulyo, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat setiap dusun bangunan fisik dipasangi Papan Plang ADD, hal ini dipasang sebagai bentuk transparansi penggunaan dana desa tahun 2020.
Diprioritaskan untuk membiayai pelaksanaan dan kegiatan yang terlihat sebagai berikut: 1). Bidang penyelanggaraan pemerintah sebesar Rp541.023.000, 2). Bidang pembangunan desa Rp482.915.000, 3). Bidang pembinaan kemasyarakatan Rp107.350.000, 4). Bidang pemperdayaan masyarakat Rp130.350.000, 5). Bidang penanggulangan bencana Rp4.868.000, Pendapatan desa ADD Rp486.708.000, DD Rp775.342.000, BHP Rp12.684.000, Silpa Rp91.672.000.
Dana desa digunakan untuk membiayai pembangunan desa yang ditujukan untuk meningkatkan kesejahtraan masyarakat meningkatkan kualitas hidup manusia serta penanggulangan kemiskinan dengan prioritas pengunaan dana desa di arahkan untuk pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan desa,” ungkap Sukardi, Kades Sumber Mulyo mengakhir konfirmasi mediaberantaskriminal.com.
Reporter: Alizar
Media Berantas Kriminal
More Stories
Kajari Toba Beserta Jajarannya Menerima Kunjungan Tim Pelaksanaan Verifikasi Lapangan oleh Tim Penilai Internal (TPI)
Wabup Toba Didampingi Kadis Pendidikan, Buka Turnamen Futsal dan Martumba Tingkat SD
Bupati Toba, Effendi Sintong Panangian Napitupulu Sampaikan Nota Pengantar LKPJ Bupati Toba Tahun Anggaran 2024